Mengalami Cacat Fisik Dan Tidak Mampu, Edi Susilo Butuh Uluran Tangan Pemerintah

 


Mengalami Cacat Fisik Dan Tidak Mampu, Edi Susilo Butuh Uluran Tangan Pemerintah



Gemabangsa.id, Tanggamus - Edi Susilo (52), warga Pekon Banjar Agung, Kecamatan Limau, Kabupaten Tanggamus, Lampung, saat ini sangat membutuhkan uluran tangan dari Pemerintah Tanggamus.

Pasalnya, pria yang tinggal sebatang kara tersebut menderita cacat fisik dan terlantar yang dikarenakan mengidap penyakit Struk dan kebutaan mata sebelah kiri, sejak beberapa tahun yang lalu.

Pria yang akrab disapa Mul itu, saat ini hanya menumpang disebuah gubuk reot, tanpa adanya sanak keluarga yang menemani.

Hanya saja, sebatang tongkat yang terbuat dari kayu yang setia menemani kesehariannya, untuk keluar masuk rumah yang dihuninya.

"Saya mengidap penyakit ini sudah sejak beberapa tahun yang lalu. Dan, rumah yang saya tempati rumah saudara saya yang saya," ujar Edi, Sabtu (10/07).

Edi menuturkan, saat ini dirinya sangat membutuhkan bantuan dan perhatian dari Pemerintah Tanggamus, terutama Bupati Tanggamus Hj Dewi Handajani dalam membantu pengobatan penyakit komplikasi yang dideritanya saat ini.

"Asalamualaikum buk Bupati, saya sangat mengharapkan bantuan dari Ibu Bupati. Karena penyakit yang saya derita saat ini, saya tidak bisa berbuat apa-apa. Apalagi kehidupan saya saat ini sangat tidak mampu. Jangankan buat berobat buat makan sehari-hari saja saya susah, tolong saya bu," harap Edi.

Dikatakannya, meskipun dirinya menggunakan BPJS untuk melakukan pengobatan. Namun, untuk biaya transportasi dan serta biaya hidup sehari-hari yang sangat dibutuhkannya.

"Saya dulu sudah bolak-balik masuk rumah Sakit. Namun, saat ini saya sudah tidak punya uang lagi. Meskipun pakai BPJS, tetap saja pakai uang buat kesana kemari, sedangkan saya sudah gak bisa kerja lagi," katanya.

Dirinya beharap, Bupati Tanggamus Hj Dewi Handajani membuka mata dan dan membantu saya dalam segi pengobatan dan ekonominya saat ini.

"Saya sangat berharap kepada Bunda Dewi sebagai Bupati tanggamus, untuk membantu saya yang sedang dalam keadaan kesusahan ini. Atas perhatiannya, saya ucapkan terimakasih," harapnya. (TIM/FWPI)